Mobil Esemka terus menjadi obrolan hangat di mana-mana. Sejak Walikota Solo, Jokowi bersama wakilnya membeli dan menjadikannya sebagai mobil dinas, produsen mobil Kiat Esemka pun kebanjiran pesanan dari seluruh Indonesia. Konon kini pesanan Esemka sudah mencapai angka hingga 10.000 unit mobil.
Kasubdit sarana angkutan jalan Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Pusat, Toto Norwit Jaksono berharap izin Esemka bisa segera keluar. Toto sempat mengunjungi tempat perakitan Kiat Esemka Solo Technopark dan menjajal mobil tersebut.
Menurut Toto mobil Kiat Esemka sudah memenuhi syarat untuk mengikuti uji kelayakan meski harus menunggu pemeriksaan dan lolos uji emisi lebih dulu. Jika lolos, Dirjen Perhubungan bisa mengeluarkan surat uji tipe yang nantinya dipakai untuk mengeluarkan kelengkaan surat-surat seperti STNK dan BPKB.
Menurut Toto mobil Kiat Esemka sudah memenuhi syarat untuk mengikuti uji kelayakan meski harus menunggu pemeriksaan dan lolos uji emisi lebih dulu. Jika lolos, Dirjen Perhubungan bisa mengeluarkan surat uji tipe yang nantinya dipakai untuk mengeluarkan kelengkaan surat-surat seperti STNK dan BPKB.
No comments:
Post a Comment