Yaris ShowOff akhirnya berakhir di kota surabaya tepatnya di east region. Selama 2 hari (20-21/11) bertempat di Pakuwon Trade Center (PTC), 11 Toyota Yaris modifikasi bertarung memperebutkan 14 kategori dan status Yaris modifikasi terbaik di Surabaya.
Bagi yang meraih poin modifikasi tertinggi di sini akan diadu dengan juara YSO dari 3 kota lainnya, yaitu Manado, Makassar dan Bali. "Kami akan cari siapa di antara para juara di 4 kota ini yang meraih nilai tertinggi dan menjadi wakil wilayah timur untuk bertarung di final battle pada 5 Desember nanti.
Bagi yang meraih poin modifikasi tertinggi di sini akan diadu dengan juara YSO dari 3 kota lainnya, yaitu Manado, Makassar dan Bali. "Kami akan cari siapa di antara para juara di 4 kota ini yang meraih nilai tertinggi dan menjadi wakil wilayah timur untuk bertarung di final battle pada 5 Desember nanti.
Para peserta YSO Surabaya modifikator mengeksplore mobilnya habis-habisan demi Yarisnya. Ada Jessisca Hokky yang memasang televisi layar datar 32 inci dan konsol game Nintendo Wii. Seorang peserta lainnya bahkan mengaplikasikan suspensi udara pada mobil hariannya itu.
Tema YSO tahun ini mengambil tema"All About Fun Modification". Maksudnya modifikasi Yaris harus mampu mencerminkan kendaraan anak muda yang ekspresif, fun, hi-tech dan colorful. Pada penyelenggaraan tahun ke-4 ini, grand prize berupa 1 unit Yaris dan perjalanan ke Tokyo Auto Salon sudah disiapkan bagi pemenangnya.
No comments:
Post a Comment