Sep 25, 2012

MAN Lansir Truk Tangguh TGS 33.360

Kehadiran truk buatan asal Jerman, MAN, kembali meramaikan bursa kendaraan komersil di ajang pameran otomotif IIMS 2012. Tahun ini truk asal Jerman itu menghadirkan varian terbaru TGS 33.360.




PT. Duta Putera Sumatera selaku APM MAN didatangkan langsung dari negara asal pembuatnya, Jerman. Truk TGS 33.360 menggunakan sistem penggerak 6x4. Mesinnya memiliki power kekuatan sebesar 360 tenaga kuda dengan berat angkut mencapai 80 ton.
Lihat update promo suzuki ertiga

Mesin memberikan fleksibilitas dalam bergerak dengan standar emisi Euro II yang lebih ramah lingkungan. Sistem transmisi manual type ZF 16S252 dengan 16 kecepatan, dengan cara pengoperasian yang lebih mudah.

Jok pengemudi dengan sistem suspensi udara dan sudah dilengkapi penyejuk udara atau AC. Truk ini cocok bagi pelaku industri Usaha Transportasi dan Logistik, Cargo, maupun General Costruction seperti Mixer semen.

MAN TGS 33.360 didatangkan dengan status impor utuh dari Jerman. Truk MAN ini didukung service center di beberapa pusat kota di Indonesia, seperti Balikpapan, Samarinda, Medan, dan Pekanbaru. Pada akhir 2012, service center MAN akan dibuka juga di Cilegon dan Surabaya, menyusul Makassar dan Palembang di tahun 2013.

No comments:

Post a Comment